Jabar.waspada.co.id – Salah satu kebiasaan yang dianggap buruk dari sejumlah jamaah haji atau umrah dari Indonesia membuat seorang Ulama Besar di Madinah Bergeleng-geleng kepala.
Beliau adalah seorang guru Besar sekaligus Imam dan Khatib di Masjid Quba Madinah bernama Syekh Prof Dr. Sulaiman Ar-Ruhaili.
Dalam sebuah kutipan video ceramah yang ia sampaikan, ia menyindir kebiasaan sejumlah jamaah Indonesia ketika berziarah ke Tanah Suci dan daerah di sekitarnya. Video yang disampaikan pada Bulan Syawal 1437 Hijriah itu pun masih ramai diperbincangkan hingga kini.
Tak hanya itu, Syekh Sulaiman juga mencontohkan kejadian nyata ketika jamaah haji Indonesia masih sempat berfoto selfie ketika sedang berdoa di Masjid Nabawi.
Bahkan, beliau juga turut memperagakan gaya jamaah Indonesia ketika berselfie kemudian disambut gelak tawa oleh para hadirin jamaah pada saat itu.
“Tidak diragukan lagi, bahwa kecenderungan manusia dalam berfoto semakin sangat jelas. Sampai di masjid Nabawi, ketika khatib sedang khutbah, mereka Selfie. Dia tidak mendengarkan khutbah sama sekali. Mereka pun berbohong dalam foto. Tetapi kalau jamaah Indonesia, mereka meletakkan spanduk dan berfoto dalam majelis sambil berdoa,“ ujar Syekh Sulaiman
Beliau juga mengatakan bahwa ketika ada jamaah yang berdoa dan ingin di foto, maka sudah dipastikan bahwa niat berdoanya itu tidak sungguh-sungguh. (disway/pel/d2)
Discussion about this post