Jabar.waspada.co.id – Munculnya ketombe menjadi masalah yang menganggu kenyamanan dan penampilan. Apalagi jika berbicara tentang ketombe basah di rambut dan kulit kepala, yang bisa membuat rambut tampak kusam dan kulit kepala terasa sangat gatal.
Ketombe basah sendiri seringkali jarang disadari kemunculannya. Namun jika sudah ada akan sangat menganggu dan tidak nyaman.
Secara umum, penyebab ketombe basah adalah karena produksi minyak di kulit kepala berlebihan. Namun, masalah rambut yang satu ini harus segera diatasi.
Cara tepat yang bisa dilakukan untuk menghilangkan ketombe basah adalah rajin mencuci rambut. Sahabat Fimela bisa mencuci rambut seminggu tiga kali. Pastikan menggunakan sampo anti ketombe, yang mengandung kandungan yang bisa menghilangkan ketombe dan mengontrol produksi minyak berlebih di kulit kepala.
Berikut rekomendasi shampo untuk mengatasi ketombe membandel:
1. Grace and Glow Amethyst Anti Dandruff Shampoo
Grace and Glow Amethyst Anti Dandruff Shampoo For Anti Dandruff and Nourish Scalp merupakan sampo yang memiliki wewangian dari parfum branded yaitu Bvlgari Omnia Amethyste dengan ingredients Climbazole dan Probiotic. Memiliki fungsi mengontrol munculnya ketombe, mengurangi gatal dan iritasi, membantu pertumbuhan rambut dan menutrisi rambut.
2. Selsun
Selsun adalah shampoo yang digunakan untuk menghilangkan gatal-gatal dan pengelupasan kulit kepala dan memulihkan partikel kering dan bersisik yang sering disebut sebagai ketombe (radang kulit kepala karena sekresi minyak berlebihan).
Selsun mengandung bahan aktif selenium sulfida, yang sering digunakan untuk mengatasi masalah kulit kepala, seperti ketombe dan dermatitis seboroik.
3. Sariayu Shampo Merang
Shampo ini dikhususkan untuk menghilangkan dan mengurangi ketombe tanpa menimbulkan efek selain itu seperti kulit kepala dingin atau rambut mudah lepek atau megar. Shampo ini memiliki kandungan ekstrak merangn yang bisa mengurangi rambut berminyak dan ketombe. Selain itu shampo ini juga mengandung menthol loh yang berfungsi sebagai penyegar kulit kepala.
4. Kiehl’s Amino Acid Shampo
Kiehl’s Amino Acid Shampo diklaim dapat mengatasi ketombe dan menyehatkan rambut serta memiliki kandungan asam amino dan minyak kelapa. Namun Shampo ini dibanderol dengan harga yang relatif mahal yaitu sekitar Rp420.000 untuk kemasan botol isi 250ml.
5. Sebamed Anti-Dandruff Shampo
Sebamed Anti-Dandruff Shampo berfungdi untuk mengatasi ketombe dan kulit kepala berminyak, shampo ini juga diklaim bermanfaat bagi penderita, dermatitis seboroik, jerawat kulit kepala, dan Tinea capitis
Adapun kadar pH shampo anti ketombe ini adalah 5,5, sehingga dapat membantu rambut dan kulit kepala jadi lebih sehat.
Itulah beberapa rekomendasi shampo yang berfungsi mengatasi ketombe membandel, dengan kandungan bahan dan keunggulannya masing-masing.(wol/ond/d1)
Discussion about this post