Saat ini, namanya berada di urutan ketiga Google Trends usai beredarnya kabar produksi dari Tesla Cybertruck ditunda. Pabrik mobil Amerika Serikat ini awalnya akan memasuki pasar pada 2021. Namun dalam laporan hasil keuangan Agustus 2021, melihat tingginya angka pemesanan produksi kemungkinan tidak tercapai hingga akhir 2023.
Selain Tesla, Musk trending usai mengejek pendiri Amazon dan Blue Origin yakni Jeff Bezos yang disebut-sebut telah merogoh kocek jutaan dollar demi mendanai sebuah penelitian misterius di Sillicon Valley.
Karena itu, ia berinvestasi di startup Sillicon Valley bernama Altos Labs yang mengembangkan teknologi agar sel-sel manusia bisa menjadi muda kembali.
“Seandainya teknologi itu gagal, siapa yang dia (Bezos) salahkan? Mungkin dia akan menuntut kematian,” ujar Musk seperti dikutip cnbc, pada Kamis (9/9).
Gegara itu, Musk mengejek rival yang merupakan sesama orang kaya di dunia. Diketahui, Bezos sangat tertarik dengan konsep hidup kekal/abadi atau anti penuaan. (wol/bil)
Editor: AGUS UTAMA
Discussion about this post